HomeInfografikSajian Khas Lebaran Ala Warganet

Sajian Khas Lebaran Ala Warganet

Published on

Selain sirup, sajian khas lebaran yang kerap hadir di meja ketika momen lebaran tiba adalah camilan, kue kering, dan beragam makanan khas seperti ketupat dan opor ayam. Nah, ternyata warganet sudah mulai sibuk nih membicarakan topik ini di Twitter. Lihat saja grafik yang terus merangkak di akhir Ramadhan ini.

Media Monitoring Netray kemudian melakukan pemantauan untuk melihat sajian khas lebaran yang paling banyak dibahas warganet berdasarkan kategori kue lebaran paling populer di mata warganet. Kuy, mulai!

Nastar

Siapa yang tidak kenal nastar? Kue kering yang lembut dengan isian selai nanas ini merupakan salah satu sajian khas lebaran yang paling banyak dicari. Nastar klasik berbentuk bulat-bulat kecil dengan warna kuning keemasan. Namun, beberapa orang memodifikasinya sesuai selera. Bahkan ada yang membuat nastar dengan isian selai buah lainnya. 

Putri Salju

Seperti namanya, kue kering yang satu ini diselimuti dengan gula halus seperti salju. Kue putri salju yang klasik berbentuk bulan sabit yang dibuat dari adonan tepung terigu, tepung maizena, mentega dan kuning telur yang dipanggang di dalam oven.

Lidah Kucing

Seperti julukannya, kue yang satu ini memiliki bentuk yang mirip seperti lidah kucing. Kue lidah kucing memiliki rasa yang enak, gurih, dan renyah. Kue ini masuk ke Indonesia dari Belanda seiring dengan kolonialisasi Belanda. Dalam bahasa Belanda, kue ini dinamakan “Kattentongen”

Kastangel

Kastangel adalah kue kering yang dibuat dari adonan tepung terigu, telur, margarin, dan parutan keju. Kue ini berbentuk persegi panjang, panjangnya sekitar 3-4 cm dan lebarnya 1 cm, dipanggang di dalam oven hingga kuning keemasan.

Sagu Keju

Kue sagu keju merupakan kue khas betawi yang banyak diminati para ibu-ibu di setiap menyambut hari raya lebaran dan hari perayaan besar. Bukan hanya itu bahkan para pria atau kaum bapak-bapak juga menyukainya karena rasanya yang lembut dan renyah dan yang pasti bentuknya yang cantik menyerupai bunga.

Nah, itu tadi beberapa kue sajian khas lebaran yang paling disukai warganet. Kue favorit kalian yang mana nih gengs?

More like this

5 Kedai Kopi Favorit Rekomendasi Warga Twitter

Jumlah kedai kopi di Indonesia terus bertambah secara signifikan seiring tingginya minat minum kopi...

Popularitas Capres Cawapres di Media Sosial & Media Massa Online Periode 5-11 Februari 2024

Tiga pasang calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) definitif secara resmi akan...

Popularitas Partai Politik di Media Massa Online dan Media Sosial Periode 5-11 Februari 2024

Netray melakukan pemantauan popularitas partai politik (parpol) berdasarkan penyebutan atau mention nama parpol di media massa online dan...
%d bloggers like this: