HomeCurrent ReportPT KAI Luncurkan Gerbong Suite Class yang Super Mewah, Ramai Peminat Sepi...

PT KAI Luncurkan Gerbong Suite Class yang Super Mewah, Ramai Peminat Sepi Impresi Warganet

Published on

PT KAI (Persero) resmi meluncurkan gerbong kereta Suite Class Compartment pada 10 Oktober 2023. Gerbong kereta ini didesain dengan fasilitas serba mewah serta menunjang privasi penumpang secara maksimal. Namun, kehadiran fasilitas kelas atas ini sampai sekarang kurang menyedot atensi warganet. Respons yang minim tersebut tak jarang berupa kritik warganet atas harga yang ditawarkan oleh kereta mewah tersebut.

Nertray Media Monitoring memantau perbincangan warganet Twitter dengan menggunakan kata kunci suite class. Hasilnya ialah dalam periode pemantauan 5-11 Oktober 2023, hanya ditemukan sebanyak 102 twit terkait kata kunci tersebut. Twit-twit tersebut diunggah tak lebih oleh 78 akun dengan jumlah impresi mencapai 5,5 ribu reaksi.

Gambar 1. Statistik perbincangan warganet

Perbincangan terkait kata kunci tersebut diramaikan oleh akun-akun portal berita dan akun resmi milik PT KAI. Terlihat dari jajaran Top Account by count di bawah ini, akun @AdatahRedaksi menjadi akun yang paling banyak mengunggah cuitan yang mengandung kata kunci suite class sebanyak 4 twit. Lalu, terdapat akun portal berita lainnya, seperti @kompascom, @detikfinance, @kumparan, dan lainnya. Sedangkan akun resmi milik PT KAI mengunggah 2 cuitan dengan raihan impresi terbanyak, yakni 752 reaksi. 

Gambar 2. Jajaran top akun berdasarkan jumlah unggahan
Gambar 3. Jajaran top akun berdasarkan jumlah impresi

KAI berbagi promo dengan menjual tiket kereta mewah ini seharga 1,95 juta dalam periode pemesanan 10-31 Oktober 2023. Harga tiket tersebut ternyata tidak membuat gusar warganet Twitter. Bahkan warganet menilai harga tersebut wajar lantaran sesuai dengan tawaran fasilitas yang disuguhkan.

Gambar 4. Twit tentang harga yang sepadan

Kemewahan yang ditawarkan oleh Suite Class Compartment ini membuat warganet justru ingin segera merasakan pengalaman perjalanan dengan fasilitas mewah KAI. Tak sedikit warganet yang antusias dan berharap dapat menikmati dan menjadi penumpang pada kelas ini. 

Gambar 5. Twit tentang antusias warganet
Gambar 6. Twit tentang antusias warganet

Warganet YouTube Kritik Fasilitas Mewah Suite Class

Peluncuran KAI Suite Class Compartment ini juga turut diunggah oleh beberapa channel di YouTube. Dalam periode pemantauan yang sama, Netray menemukan 58 video yang menggunakan kata kunci suite class dan kereta && suite. Video-video tersebut telah ditonton sebanyak 195,4 ribu kali dengan total impresi mencapai 199,5 ribu reaksi. 

Gambar 7. Statistik unggahan video topik KAI di YouTube

Sama halnya dengan kanal Twitter, akun yang paling banyak mendapat impresi dari unggahan video terkait kata kunci ialah channel portal berita. Di YouTube, channel berita milik CNN Indonesia meraih impresi sebanyak 52,9 ribu reaksi. Lalu, disusul oleh channel Risang Anggara Ambulakral yang merupakan seorang YouTuber pecinta kereta api. Tak banyak selisih dengan CNN Indonesia, channel Risang Anggara mendapatkan 50,2 ribu impresi dari 1 video yang diunggahnya.

Gambar 8. Jajaran top channel

Video terpopuler berdasarkan jumlah pemutaran berasal dari channel Risang Anggara. Channel ini mengunggah video bertajuk “Layanan Termewah dan Termahal KA Bima Reborn”. Dalam video tersebut terlihat pemilik akun memberikan ulasan terhadap fasilitas Suite Class dari KA Bima. Video yang diunggah dengan durasi 1 jam 5 menit ini telah ditonton sebanyak 50,2 ribu kali dengan total 538 komentar dan 1,5 ribu likes. 

Gambar 9. Video Risang Anggara

Senada dengan ulasan Risang, penonton juga menilai harga yang ditawarkan oleh Suite Class merupakan harga yang layak. Warganet berpendapat jika meski terbilang mahal untuk tarif kereta api, harga tersebut sepadan dengan fasilitas mewah yang disuguhkan oleh KA Bima Suite Class. 

Gambar 10. Komen tentang harga yang sepadan di video Risang Anggara
Gambar 11. Komen tentang harga yang sepadan di video Risang Anggara

Tidak hanya mendapat impresi positif, warganet juga menyampaikan kritik terkait Suite Class pada tayangan milik Risang Anggara. Bukan hanya fokus pada fasilitas mewah, namun warganet juga menyoroti petugas KAI (train attendant) yang melayani penumpang. Warganet menyayangkan train attendant yang terlihat jongkok di saat memberikan pelayanan kepada penumpang. Bukan hanya itu, warganet juga memberikan kritik terkait posisi toilet yang berada di samping pantry. 

Gambar 12. Kritik warganet di video Risang Anggara
Gambar 13. Kritik warganet di video Risang Anggara
Gambar 14. Kritik warganet di video Risang Anggara

Video terpopuler kedua datang dari channel CNN Indonesia yang juga mengulas tentang fasilitas Suite Class. Video yang diunggah pada 5 Oktober tersebut telah ditonton sebanyak 48,9 ribu kali dengan total 124 komentar dan 326 likes.

Gambar 15. Video CNN Indonesia

Pada video ini, banyak warganet yang menyampaikan pendapat dan kritik terkait Suite Class. Salah satunya ialah tentang getaran kereta yang masih dirasakan di kelas tersebut. Beberapa warganet bahkan membandingkan dengan kereta cepat whoosh yang dinilai lebih ‘smooth’.

Gambar 16. Kritik warganet di video CNN Indonesia
Gambar 17. Kritik warganet di video CNN Indonesia
Gambar 18. Kritik warganet di video CNN Indonesia

Tak hanya itu, warganet juga membandingkan harga Suite Class dengan dengan bus (sleeper bus). Menurut warganet, dengan spek kursi yang sama harga tiket sleeper bus lebih murah dibandingkan dengan Suite Class. Selain itu, warganet juga berpendapat jika tampilan lokomotif dari Suite Class dinilai kurang modern ‘jadul’ dan kurang maksimal dalam memanfaatkan ruang sehingga warganet menilai kereta kelas ini justru boros ruangan. 

Gambar 19. Kritik warganet di video CNN Indonesia
Gambar 20. Kritik warganet di video CNN Indonesia
Gambar 21. Kritik warganet di video CNN Indonesia
Gambar 22. Kritik warganet di video CNN Indonesia

Simak analisis terkini dan mendalam lainnya di analysis.netray.id. Untuk melakukan pemantauan terhadap isu yang sedang berkembang sesuai kebutuhan secara real time, Anda dapat berlangganan atau menggunakan percobaan gratis di netray.id.

Editor : Ananditya Paradhi

More like this

Polemik Akun Kaskus Fufufafa, Warganet Yakin Itu Milik Gibran

Kata fufufafa santer menjadi perbincangan warganet X sejak awal bulan September, bahkan sering menjadi...

Ketahuan Naik Jet Pribadi, Kaesang Terjerat Dugaan Gratifikasi Hingga Dihujat Warganet

Kaesang Pangarep, putra bungsu Jokowi, akhir -akhir ini sedang menjadi buah bibir dan bahkan...

Memantau Tagar #KawalPutusanMK dalam Perbincangan Media Sosial Indonesia

Aksi demonstrasi di depan gedung DPR beberapa hari lalu masih terasa gemanya hingga saat...
%d bloggers like this: