Restoran cepat saji dengan spesialisasi menu utama ayam goreng ini memang banyak peminatnya. Kentucky Fried Chicken (KFC) beberapa waktu terakhir ini sempat menjadi perbincangan di media sosial Twitter. Pasalnya pada 16 Oktober 2020 kemarin, KFC resmi membuka resto barunya bernama KFC Naughty by Nature. Restoran ini berada di jalan Senopati No. SCBD 24, Jakarta Selatan. Dibandingkan dengan restoran KFC lainnya, resto Naughty by Nature ini mengusung konsep berbeda yakni menyajikan menu yang lebih sehat. Hal itu untuk menyeimbangkan citra KFC yang terkenal dengan “junk food” atau makanan tidak sehat. Netray mencoba melihat seperti apa warganet menanggapi adanya restoran KFC konsep baru tersebut.
Pemantauan dilakukan selama satu bulan mulai 22 September-21 Oktober 2020 untuk melihat seberapa banyak intensitas perbincangan warganet membahas topik ini. Hasilnya sebanyak 2,715 akun memperbincangkan pembukaan KFC Naughty by Nature ini.
Keyword yang dimasukan dalam pemantauan seperti kfc dan kfc naughty by nature menyumbang total twit yang berbeda. Keseluruhan pembahasan warganet didominasi oleh cuitan bernada general. Seperti pada grafik gambar di atas puncak kenaikan grafik terjadi pada tanggal 20 Oktober 2020. Hal itu bermula dari cuitan akun @detikcom yang menuliskan berita tentang penyegelan toko KFC di jalan Senopati. Cuitan tersebut kemudian ramai mendapat retweet dan mention dari warganet. Meskipun KFC dinilai melanggar ketentuan PSBB, tetapi masih banyak warganet yang tetap mengunjunginya. Hal itu juga tidak mengurangi antusias warganet dalam membahas KFC Naughty by Nature. Berikut gambaran jajaran Top Wordnya.
Dalam jajaran kata-kata tersebut, kata restoran, jakarta, senopati, selatan, kawasan, melanggar dan saji berukuran lebih besar daripada kata lainnya. Hal itu berkaitan dengan seberapa sering warganet menggunakan kata tersebut. Kata-kata tersebut berkenaan dengan berita penyegelan restoran KFC di Jalan Senopati yang dianggap melanggar ketentuan PSBB. Secara umum isu penyegelan ini lebih dominan diperbincangkan di periode itu sehingga kesan untuk naughty tidak begitu terlihat.
KFC Naughty by Nature di Mata Warganet
Berdasarkan gambaran Top Word di atas kata naughty dan nature berukuran lebih besar daripada kata lainnya. Warganet sering menggunakan kedua kata tersebut dalam setiap cuitannya. Memperlihatkan bahwa antusiasme warganet dalam menyambut adanya KFC konsep baru ini sangat baik.
Keyword kfc naughty by nature secara spesifik menyumbang total twit sebanyak 54 twit dengan dominasi cuitan bersentimen netral dan positif. Meskipun jumlah cuitannya terbilang sedikit namun tidak mengurangi rasa penasaran warganet dalam menyambut pembukaan restoran KFC terbaru ini. Grafik di atas menggambarkan bahwa intensitas perbincangan warganet memuncak pada 16 Oktober 2020. Tanggal dimana restoran KFC Naughty by Nature ini dibuka dan diresmikan. Hal itu kemudian tertutup dengan berita penyegelan toko KFC di jalan Senopati yang dianggap melanggar ketentuan PSBB pada tanggal setelahnya yakni 20 Oktober 2020 atau empat hari setelah peresmian pembukaan restoran KFC Naughty by Nature.
Hal yang membuat KFC Naughty by Nature ini berbeda terletak pada desain bangunan restorannya yang terkesan lebih elegan. Ditambah dengan menu yang ditawarkan lebih banyak seputar salad. Hal itu konsisten dengan konsep dari awal yang diusung ialah restoran KFC dengan menyajikan makanan sehat.
Gambar di atas merupakan salah satu gambar jepretan warganet terkait KFC Naughty by Nature. Impresi mereka tentang adanya restoran KFC konsep baru sejauh ini didominasi sentimen netral dan positif. Berikut beberapa cuitannya.
Berdasarkan cuitan warganet di atas, antusiasme warganet terlihat jelas. Banyak warganet penasaran dengan segala macam hal yang dihadirkan oleh restoran cepat saji ini. Hanya saja restoran ini baru saja di buka di daerah Jakarta Selatan, sehingga belum banyak warganet yang mengetahuinya, khususnya daerah di luar Jakarta. Disamping itu juga KFC Naughty by Nature ini merupakan konsep baru dari KFC dengan menu yang ditawarkan juga berbeda. Interior tempatnya juga lebih keren dan harganya pun berbeda dengan KFC pada umumnya. Pantas apabila warganet menyebut KFC Naughty by Nature ini sebagai KFC versi sultan. Demikian pantauan Netray, semoga dapat memberikan informasi yang bermanfaat.