HomeCurrent ReportSerba-serbi Pemberitaan SNBT 2023, Hingga Calon Maba Dipukul Orang Tua Jadi Sorotan

Serba-serbi Pemberitaan SNBT 2023, Hingga Calon Maba Dipukul Orang Tua Jadi Sorotan

Published on

Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2023 yang sebelumnya dikenal sebagai Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) menjadi pembahasan warga Indonesia terutama mereka yang berusia 18-25 tahun. Pasalnya pengumuman hasil SNBT telah resmi dikeluarkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pada Selasa lalu (20/6/2023).

Netray ingin mengetahui pembahasan apa saja terkait SNBT 2023 di media massa daring dan YouTube. Dengan menggunakan kata kunci SNBT dengan periode 16-24 Juni 2023 ditemukan 739 artikel dari 108 media menuliskan topik ini. Adapun kategori pendidikan mendominasi pemberitaan sebanyak 96% atau 713 artikel.

Gambar 1. Statistik pemberitaan isu SNBT 2023
Gambar 2. Tren peak time pemberitaan media daring

Intensitas kemunculan berita sudah dimulai sejak awal periode pemantauan atau H-4 menuju pengumuman UTBK SNBT 2023 tanggal 16 Juni 2023. Berita yang muncul pada hari itu mengenai cara cek pengumuman SNBT hingga mengunduh sertifikat. Kemudian pemberitaan mulai meningkat pada tanggal 19 Juni atau H-1 pengumuman dan puncaknya terjadi pada tanggal 20 Juni sebanyak 269 artikel. Jumlahnya kemudian semakin menurun hingga akhir periode pemantauan.

Gambar 3. Jajajran kosakata populer
Gambar 4. Sampel berita kata ‘universitas’

Netray lalu mengamati kosakata yang banyak digunakan oleh media daring. Terpantau kata peserta, utbk dan universitas menjadi kosakata yang paling populer sepanjang periode pemantauan. Hal ini terkait dengan para peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang telah lolos tes dan diterima pada berbagai universitas di Indonesia. Seperti Universitas Jember yang mengumumkan  telah menerima 4.279 orang dari 27.566 pendaftar lolos seleksi ujian UTBK. Sedangkan UGM menerima 2.826 calon mahasiswa baru dari 59.412 pendaftar. Kabar ini tampak diwartakan oleh Sindonews dan Tribun Surabaya pada Gambar 4.

Selanjutnya kosakata populer yang muncul terdapat jalur dan mandiri. Kosakata ini terkait universitas yang membuka jalur mandiri, sebagai alternatif apabila tidak lolos SNBT atau pun ingin memilih jurusan dan universitas yang berbeda. Selain itu juga beredar isu liar soal calon mahasiswa yang telah diterima di PTN tidak dapat mendaftar lagi pada tahun berikutnya di PTN lain. Namun isu itu kemudian dibantah oleh Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) bahwa isu tersebut adalah kabar yang bohong belaka. Kedua kabar ini dapat diamati pada Gambar 5.

Gambar 5. Sampel berita kata ‘jalur mandiri’

Selain itu kata pukul juga mewarnai jajaran kosakata populer topik SNBT di media massa daring. Naiknya kosakata tersebut terkait dengan berita video viral yang beredar di sosial media. Seorang anak perempuan bernama Kristina Arrang tampak dipukul karena berhasil lolos SNBT. Dalam pemberitaan Krisitna disebut dipukul tantenya. Tante Kristina berjanji akan membiayai kuliah asal ia diterima di jurusan akuntansi namun kenyataan berkata lain ia justru diterima di jurusan sosiologi, Universitas Tadulako, Palu. Hal tersebutlah yang membuat sang tante menjadi ringan tangan kepada kristina. Kejadian ini seperti yang diberitakan oleh Tribun Jakarta dan Tribun Medan pada Gambar 6.

Gambar 5. Sampel berita kata ‘pukul’

Sedangkan bila diamati melalui institusi atau organisasi yang paling banyak muncul dalam pemberitaan, panitia SNPMB menjadi yang paling banyak disebut dalam 186 artikel. Kemudian disusul Universitas Indonesia sebanyak 91 artikel. Beritanya sangat beragam mulai dari PTN yang membuka jalur mandiri hingga calon mahasiswa baru yang mendapat nilai tertinggi di UI. Berita tersebut dapat dilihat pada Gambar 7.

Gambar 6. jajaran institusi/organisasi populer
Gambar 7. Sampel berita Universitas Indonesia

Di posisi ketiga terdapat Universitas Airlangga (Unair) disebut dalam 85 artikel. Berita yang disajikan terkait Unair juga tak kalah beragam. Contohnya Unair disebut sebagai PTN Vokasi yang banyak diminati calon mahasiswa serta calon mahasiswa lintas jurusan harus mengikuti kuliah matrikulasi untuk meminimalisasi risiko yang akan terjadi ke depannya. Warta ini tampak dituliskan oleh Kompas dan Kontan (Gambar 8).

Gambar 8. Sampel berita Universitas Airlangga

Untuk portal berita yang paling sering mengabarkan soal SNBT ini yakni Kompas dengan 106 artikel. Terpaut jauh di urutan selanjutnya terdapat Sindonews sebanyak 56 artikel dan Tribun Pontianak sejumlah 52 artikel.

Gambar 9. Jajaran portal berita populer

Pantauan SNBT 2023 di YouTube

Netray juga coba mengamati isu SNBT 2023 pada kanal YouTube. Dengan menggunakan kata kunci dan periode yang sama ditemukan sebanyak 160 unggahan video terkait topik ini. Video-video ini telah ditonton hingga 464,5 ribu kali dan memperoleh 15 ribu likes serta 1.228 komentar dari warganet.

Gambar 9. Statistik unggahan YouTube topik SNBT 2023

Unggahan video yang berisi konten soal SNBT 2023 ini baru muncul sehari sebelum pengumuman hasil yaitu pada tanggal 19 Juni 2023. Kontennya mulai dari doa bersama jelang pengumuman hingga hal yang harus dilakukan sebelum pengumuman SNBT 2023 seperti yang tampak pada Gambar. Kemudian unggahan mulai meningkat pada hari H pengumuman tanggal 20 Juni kemudian memuncak pada 21 Juni sejumlah 44 video terunggah di hari itu. Adapun kanal yang paling populer menyiarkan terkait isu ini yakni kanal SNPMB BPPP, akun resmi Badan Pengelola Pengujian pendidikan Kemdikbud yang memperoleh impresi berupa likes, comments, dan shares sebanyak 119.140 kali disusul kanal berita Tribun Jatim Official yang terpaut jauh jumlahnya dengan 51.267 impresi. Di urutan ketiga terdapat akun personal Rizki Hasibuan dengan 29.139 impresi.

Gambar 10. Jajaran kanal yang memperoleh banyak impresi
Gambar 11. Tren peak time unggahan YouTube
Gambar 12. Unggahan video H-1 pengumuman SNBT 2023

Video terpopuler yang paling banyak dilihat oleh warganet diunggah kanal SNPMB BPPP. Video yang berjudul “Konferensi Pers Hasil Seleksi Jalur SNBT Tahun 2023” ini berhasil meraih 113 ribu views, 75 komentar dan 3,8 ribu likes.

Gambar 13. Unggahan video terpopuler
Gambar 14. Sampel komentar warganet

Unggahan populer selanjutnya berasal dari kanal berita TribunJatim Official yang memperlihatkan berita seorang anak perempuan tampak dimarahi dan dipukul karena lolos UTBK SNBT 2023. Masalah ini sontak mendapat banyak perhatian warganet, dilihat sebanyak 51,3 ribu kali, disukai sebanyak 248 kali dan mendapat 49 komentar. Komentar diwarnai sentimen negatif tersebab warganet tampak kaget melihat kejadian ini.

Gambar 15. Unggahan video populer
Gambar 16. Sampel komentar warganet

Simak analisis terkini dan mendalam lainnya di analysis.netray.id. Untuk melakukan pemantauan terhadap isu yang sedang berkembang sesuai kebutuhan secara real time, Anda dapat berlangganan atau menggunakan percobaan gratis di netray.id.

Editor: Irwan Syambudi

More like this

Perlihatkan Sigap Berantas Judi Online, Warganet Minta Pemerintah Totalitas

Perbedaan perlakuan antara penanganan kasus Sadbor dan publik figur lainnya menimbulkan perbincangan di media sosial mengenai ketidakadilan dalam penegakan hukum kasus judi online

Tom Lembong Terjerat Kasus Korupsi Impor Gula, Warganet Tak Percaya

Penetapan Thomas Trikasih Lembong, atau biasa dikenal dengan sebutan Tom Lembong, sebagai tersangka menghebohkan...

Polemik Akun Kaskus Fufufafa, Warganet Yakin Itu Milik Gibran

Kata fufufafa santer menjadi perbincangan warganet X sejak awal bulan September, bahkan sering menjadi...
%d bloggers like this: