Di luar riuh pemberitaan soal pergantian nama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di seluruh DKI Jakarta menjadi Rumah Sehat untuk Jakarta, sejatinya wilayah Ibu Kota masih terselip noda kesenjangan fasilitas kesehatan (faskes). Jumlah tempat tidur untuk pasien di beberapa wilayah di DKI masih minim, namun wilayah lainnya sebaliknya.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) 2021 jumlah penduduk DKI Jakarta mencapai 10,6 juta orang dengan jumlah fasilitas tempat tidur pasien sebanyak 23.667. Jika dilihat rasio secara umum maka tersedia 2,23 tempat tidur untuk setiap 1.000 penduduk. Rasio itu memang sudah lebih baik apabila diukur berdasarkan standar WHO setiap 1 tempat tidur untuk 1.000 penduduk.
Namun rasio yang sudah baik itu tak sebaik sebarannya. Jika dilihat dari detail distribusi tempat tidur pasien dengan jumlah penduduk pada masing-masing wilayah maka menunjukkan adanya kesenjangan. Terdapat wilayah kabupaten/kota administrasi yang memiliki jumlah penduduk lebih sedikit namun ketersediaan tempat tidur lebih banyak atau sebaliknya.
Baca selengkapnya di https://analysis.netray.id/rumah-sehat-untuk-jakarta-setitik-noda-kesenjangan-faskes-ibu-kota/