Himbauan untuk mengurangi aktivitas di luar rumah dan menghindari kerumunan telah mengubah kebiasaan masyarakat dalam menikmati kopi. Semula ‘ngopi’ sambil ‘nongkrong’ di warung kopi, kini menjadi ‘ngopi’ di rumah saja. Netray, memantau aktivitas warganet membicarakan kopi di media sosial Twitter ketika pandemi selama kurun waktu tiga bulan terakhir. Dari pantauan tersebut, Netray ingin mengetahui eksistensi kopi di masa pandemi; Apakah masyarakat masih tetap antusias menikmati kopi di rumah? Lalu apa sajakah brand kopi yang paling banyak diminati masyarakat? Apakah brand kopi saset atau brand kopi racikan kafe? Berikut pantauan Netray selengkapnya.
Infografik Pembahasan Kopi di Twitter
Selama periode Maret-Mei, topik tentang kopi dibicarakan dalam 61,2 ribu cuitan oleh 37 ribu warganet Twitter dengan dominan sentimen positif. Topik ini paling banyak dibicarakan oleh warganet laki-laki.
Selama periode 1 Mei-26 Mei 2020, aktivitas warganet membicarakan kopi hanya berada di bawah angka 2 ribu cuitan dalam sehari. Namun, pembahasan topik ini meningkat sejak 27 Mei 2020 dengan total cuitan antara 3-14 ribu cuitan dalam sehari. Berikut perbedaan inisiator pada kedua periode.
Total cuitan membicarakan kopi pada periode 1-26 Mei mencapai 3,892 sementara total cuitan pada 27-31 Mei mencapai 57,339. Hal ini dipengaruhi oleh inisiator topik pada masing-masing periode. Akun @BantuLulus, @FOODFESS2 , dan @FOOD_FESS banyak membicarakan kopi pada periode 27-31 Mei. Akun @BantuLulus diketahui sedang menyusun riset tentang peminatan kopi saset para remaja di Jakarta. Sementara akun @FOODFESS2 dan @FOOD_FESS juga kerap mengangkat topik tentang kopi dalam cuitannya. Kedua akun tersebut merupakan akun komunitas berbagi cerita atau pertanyaan seputar kuliner. Impresi yang timbul dari cuitan kedua akun tersebut turut mempengaruhi naiknya pembahasan topik kopi di akhir Mei yang jauh melambung ketimbang pembahasan kopi di awal Mei.
Tren Pembahasan Kopi di Twitter
Netray kemudian menelusuri tren pembahasan kopi di Twitter. Apa yang paling banyak dibahas warganet ketika membicarakan kopi? Apakah kopi hitam atau kopi susu? Apakah kopi saset atau kopi racikan kafe? Jika kopi saset, brand kopi saset apa sih yang paling banyak diminati warganet? Lalu jika kopi racikan kafe, brand kopi apa yang paling banyak diminati? Berikut hasil penelusuan Netray.
Kopi Hitam atau Kopi Susu?
Sebagian orang menyukai kopi hitam murni tanpa gula. Rasanya yang pahit dan aroma kopinya menjadi kenikmatan tersendiri bagi mereka. Namun, ada beberapa orang yang tidak suka kopi pahit atau memang tidak kuat dengan asam yang berlebihan pada kopi hitam. Sebagai alternatif, mereka pun menambahkan susu untuk mengurangi kadar asam yang berlebihan pada kopi. Atau jika memang menyukai kopi hitam tetapi tidak kuat pahit, mereka biasanya juga menambahkan gula pada kopinya. Kalau warganet Twitter kira-kira lebih suka yang mana nih? Berikut hasil penelusuran Netray.
Dari data di atas, dapat diamati bahwa perbincangan warganet untuk topik kopi susu lebih banyak daripada perbincangan tentang kopi hitam.
Jika membicarakan soal kemasan, warganet lebih suka kopi saset ataukah kopi cup/botol racikan kafe sih?
Kopi Saset atau Kopi Racikan Kafe?
Dari penelusuran Netray, warganet Twitter lebih sering membahas kopi saset ketimbang kopi racikan kafe. Tiga brand kopi saset yang paling banyak diminati warganet adalah Nescafe, Kapal Api, dan Godday. Meskipun demikian, kopi kemasan cup racikan kedai kopi lokal juga tak kalah menarik. Beberapa warganet kerap memamerkan cup-cup berlabel brand kopi racikan kedai kopi lokal seperti Kopi Kenangan dan Kopi Janji Jiwa. Berikut data statistiknya.
1. Kopi Nescafe
Beberapa varian kopi saset Nescafe adalah Nescafe Classic, Nescafe Gold, Nescafe Original, Nescafe Creamy, dan Nescafe Green Coffe Blend. Tidak hanya kopi saset, Nescafe juga memiliki varian kopi instan kemasan botol dan kardus kotak.
Salah satu varian kopi Nescafe yang paling banyak disebut adalah Nescafe Classic. Banyak warganet yang menggunakan kopi Nescafe untuk meracik kopi susu ala kafe. Biasanya warganet memadukan kopi Nescafe dengan susu dan beberapa kreasi lain seperti oreo, milo, dan lain-lain.
2. Kopi Kenangan
Kedai Kopi Kenangan didirikan pada tahun 2017 dan berhasil meramaikan pasar kopi kekinian di Indonesia. Pamornya terus menanjak seiring perkembangan bisnis dan suntikan dana dari beberapa modal ventura luar negeri seperti Sequoia India, Arrive, Serena Ventures dan Alpha JWC Ventures. Bahkan, baru-baru ini Kopi Kenangan kembali mendapat suntikan dana dari Jay Z, Serena Williams, dan sejumlah investor baru yang dipimpin oleh Sequoia Capital.
Selain soal rasa, Kopi Kenangan juga banyak dibicarakan terkait program bagi-bagi kopi kepada petugas medis di DKI Jakarta pada periode 11-15 Mei dan guyuran dana segar sebesar 1,64 triliun dari Sequila Capital.
3. Kopi Kapal Api
Kopi bubuk produksi PT. Santos Jaya Abadi ini juga banyak disebut warganet. Kopi hitam yang sangat khas dari Kapal Api ini biasanya menjadi andalan warung-warung kopi atau tempat angkringan.
Tak hanya banyak ditemui di warung-warung kopi, Kapal Api juga nyatanya menjadi salah satu kopi yang wajib hadir untuk mengisi rutinitas pagi warganet. Kopi Kapal Api banyak digemari oleh kaum laki-laki sebagai pelengkap untuk menikmati rokok.
3. Kopi God Day
Kopi Good Day juga merupakan produk kopi 3 in 1 pertama dari PT Santos Jaya Abadi. Good Day diluncurkan pada tahun 2000 untuk menjangkau kalangan muda yang menyukai varian rasa yang tidak monoton. Beberapa varian rasa Good Day adalah Mocacinno, Vanilla Latte, Original, Chococinno, Coolin, Freeze Mocafrio, Freeze Choc Orange, dan Capuccino.
Good Day menjadi pilihan warganet yang menyukai kopi ringan dengan varian rasa beragam dan harga yang ramah di kantong. Seperti Kapal Api, Good Day juga mudah ditemui di warung-warung kopi dan kedai burjoan.
5. Kopi Janji Jiwa
Berdiri setahun setelah Kopi Kenangan, Janji Jiwa turut menyemarakkan pasar kopi kekinian di Indonesia. Hingga saat ini, Janji Jiwa telah memiliki lebih dari 700 gerai di 50 kota di Indonesia.
Meskipun baru 2 tahun berdiri, kopi Janji Jiwa telah mampu menarik minat masyarakat. Beberapa warganet pun kerap membandingkan kopi Janji Jiwa dengan kopi Kenangan.
Demikian pantauan Netray terkait tren pembahasan kopi di Twitter dan brand-brand kopi yang paling banyak diminati warganet selama periode Maret-Mei 2020. Hingga saat ini, pamor kopi susu masih melejit dibanding kopi hitam. Hal ini berkaitan dengan munculnya beragam kedai kopi kekinian yang menjual kopi susu dan varian kopi kekinian lain. Namun, para pecinta kopi hitam pun tidak bisa dikatakan sedikit. Tingginya peminat kopi Nescafe dan Kapal Api di Twitter menunjukkan bahwa kopi hitam memiliki tempat tersendiri di hati para pecintanya.