April
Pemberitaan pada bulan April 2019 didominasi oleh sentimen netral (36%) kemudian diikuti oleh sentimen negatif (33%) dan sentimen positif (29%). Kategori topik teratas yang paling banyak dibicarakan adalah pemerintahan (18%), olahraga (14%). Top media yang paling banyak menerbitkan berita terkait topik tersebut ialah Detik (170), Kompas (128), dan Republika (112).
Topik yang Paling Banyak Diberitakan: Pelaksanaan Pesta Demokrasi 2019, Kampanye Pilpres 2019, dan Pergelaran Moto GP Amerika 2019
Pelaksanaan pesta demokrasi serta penantian akumulasi hasil pemungutan suara bakal calon presiden periode 2019-2024 ramai diperbincangkan pada bulan ini. Kemudian pemberitaan lainnya yang disorot adalah kampanye kedua calon presiden. Calon presiden 01 menggelar kampanye yang berhasil menjadi trending bertajuk putihkan GBK. Sedangkan calon presiden 02 juga tidak mau ketinggalan menggelar kampanye akbar di Gelora Bung Karno, Jakarta.
Pemberitaan di bidang olahraga yakni berlangsungnya pertandingan sepak bola piala presiden 2019. Ajang olahraga balap motor Moto GP America 2019. Kemudian pertandingan sepak bola lingkup internasional dalam liga champion juga ramai mendominasi pemberitaan pada bulan April.
Tokoh dan Lembaga yang Paling Banyak Disebut
Prabowo Subianto, Sandiaga Salahuddin Uno, dan Joko Widodo menjadi tiga tokoh teratas yang paling banyak dibicarakan pada pemberitaan bulan April. Ketiga tokoh tersebut dibicarakan dalam pemberitaan terkait pelaksanaan pesta demokrasi dan kampanye pilpres 2019.
Sementara itu, lembaga yang paling banyak disoroti pada bulan April adalah Komisi Pemilihan Umum dan Bawaslu. Kedua organisasi tersebut erat kaitannya dengan pemilihan umum. Pemerintah Indonesia juga banyak disebut dalam kaitannya dengan pelaksanaan pesta demokrasi secara serentak pada tahun 2019.
Mei
Pemberitaan pada bulan Mei 2019 didominasi oleh sentimen netral (37%) kemudian diikuti oleh sentimen negatif (34%) dan sentimen positif (29%) keseluruhan secara berurutan. Kategori topik teratas yang paling banyak dibicarakan adalah government (18%) dan olahraga (14%). Top media yang paling banyak menerbitkan berita terkait topik tersebut ialah Detik (173), Kompas (113), dan Republika (112).
Topik yang Paling Banyak Diberitakan: Perhitungan Hasil Suara, Pembahasan Janji Kampanye tentang Pembangunan Infrastruktur, dan Pertandingan Sepak bola Lingkup Nasional hingga Internasional
Perhitungan hasil suara pemilihan umum presiden periode 2019-2024 masih berlangsung oleh Komisi Pemilihan Umum. Selain itu berita tentang penindakan oleh divisi komisioner Bawaslu apabila terdapat panitia pemungutan suara yang tidak mengumumkan salinan hasil perhitungan suara ramai dibicarakan. Sementara itu, pembahasan tentang janji kampanye calon presiden kubu 01 dan 02 tentang pembangunan infrastruktur jalan di berbagai daerah beberapa berita tersebut mendominasi pemberitaan bulan Mei.
Berita olahraga didominasi dengan pertandingan sepakbola lingkup nasional (Liga 1 2019) maupun internasional (Premier League Liga Inggris). Kemudian diikuti pemberitaan olahraga ajang balap motor (Moto GP Argentina) banyak dibahas pada Mei 2019.
Tokoh dan Lembaga yang Paling Banyak Disebut
Prabowo Subianto, Joko Widodo, dan Sandiaga Salahuddin Uno menjadi tiga top teratas tokoh yang paling banyak dibicarakan pada pemberitaan bulan Mei. Ketiga tokoh tersebut dibicarakan terkait pemberitaan perhitungan suara Pilpres 2019.
Sementara itu, lembaga yang paling banyak disoroti pada bulan ini adalah Komisi Pemilihan Umum dan Bawaslu. Kedua organisasi tersebut erat kaitannya dengan pemilihan umum. Pemerintah Indonesia juga banyak disebut dalam kaitannya pelaksanaan pesta demokrasi secara serentak pada tahun 2019.
Juni
Pemberitaan pada bulan Juni 2019 didominasi oleh sentimen negatif (39%) kemudian diikuti oleh sentimen positif (32%) dan sentimen netral (29%). Kategori topik teratas yang paling banyak dibicarakan adalah pemerintahan (21%) dan olahraga (12%). Top media yang paling banyak menerbitkan berita terkait topik tersebut ialah Detik, Kompas, dan Antara.
Topik yang Paling Banyak Diberitakan: Hasil Putusan MK tentang Sengketa Pilpres, Pemanggilan Yasonna Laoly ke KPK, dan Pembahasan Transfer Pemain Internasional
Pengumuman hasil putusan Mahkamah Konstitusi terkait sengketa pilpres 2019. Selain itu, pemanggilan Yasonna Laoly oleh KPK terkait keterlibatannya pada kasus KTP elektronik masih ramai diperbincangkan pada bulan Juni.
Berita di dunia olahraga mengenai pembahasan transfer pemain dan prestasi pemain sepak bola Internasional seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dll. Tidak ketinggalan pemberitaan mengenai persiapan cabang olahraga untuk menyambut SEA GAMES 2019 mendatang.
Tokoh dan Lembaga yang Paling Banyak Disebut
Joko Widodo, Prabowo Subianto, dan Sandiaga Salahuddin Uno menjadi tiga urutan teratas tokoh yang paling banyak dibicarakan pada pemberitaan bulan Juni. Ketiga tokoh tersebut dibicarakan terkait pemberitaan mengenai putusan MK tentang sengketa pilpres 2019.
Sementara itu, lembaga yang banyak disoroti bulan Juni adalah Mahkamah Konstitusi dan Komisi Pemberantasan Korupsi. Kedua organisasi tersebut erat kaitannya dengan pemberitaan sengketa pilpres dan politik. Pemerintah Indonesia juga banyak disebut dalam kaitannya sengketa pilpres.